Mengenal Fitur Noicemaker Studio

Tambah Podcast Baru dalam 1 Akun yang Sama

Kamu dapat memiliki lebih dari 1 katalog podcast dalam 1 akun Noice tanpa limit atau batasan jumlah. Misalnya, kamu memiliki 3 program berbeda (3 katalog podcast). Berikut adalah cara menambahkan katalog podcast baru dalam 1 akun yang sama: 

Cara 1Tambah Langsung Melalui Noicemaker Studio (Hosting)

  1. Pertama masuk dulu ke halaman studio.noice.id, lalu login dengan akun Noice kamu
  2. Klik dropdown menu di sisi kanan atas layar seperti gambar di atas
  3. Klik “Tambah Podcast Baru”
  4. Pilih tipe podcast yang diinginkan: Podcast baru, bila podcastmu belum pernah ada di tempat lain
  5. Masukkan detail podcast kamu:
    • Isi judul podcast dengan sesuatu yang menarik pendengar
    • Lanjut dengan isi deskripsi, di sini kamu bisa memberikan gambaran tentang podcastmu secara keseluruhan
    • Lalu, isi juga genre podcastmu, pilih satu dari semua genre yang ada. Pastikan genre yang kamu pilih sesuai ya dengan podcast kamu!
    • Berikutnya, pasang cover yang mendukung podcastmu. Cover yang bisa digunakan adalah yang berukuran 800×800 pixel – 2.500×2.500 pixel, pastikan tidak lebih dari 2MB ya.
  6. Terakhir, klik Proses jika semua detail sudah kamu isi dan siap untuk masuk ke Noice
    • Kalo udah punya file audio yang akan di upload jadi episode, kamu bisa melanjutkan ke proses Tambah Episode
    • Kalo belum punya file audio yang akan di upload jadi episode, tenang aja, kamu bisa menambahkan episode ke podcast kamu nanti setelah filenya siap, melalui tombol Tambah Episode

Cara 2Tambah Menggunakan Link RSS

  1. Pertama masuk dulu ke halaman studio.noice.id, lalu login dengan akun Noice kamu
  2. Klik dropdown menu di sisi kanan atas layar seperti gambar di atas
  3. Klik “Tambah Podcast Baru”
  4. Pilih kolom “Sudah Punya Podcast?” bila kamu ambil podcast dari platform lain atau link RSS. 
  5. Pastikan podcast kamu sesuai dengan “Ketentuan Konten yang Berlaku” di Noice
  6. Kemudian “Masukin Link RSS” atau paste linknya
  7. Tekan “Lanjut”
  8. Lanjutkan ke tahap verifikasi kepemilikan podcast, ya.

Nah kalau sudah mengikuti salah satu dari cara di atas, maka pada laman profil kamu akan dapat melihat katalog podcastmu yang lainnya: 

Gampang kan? kalau masih ada kesulitan, silakan hubungi [email protected] ya!