Produksi Podcast

Seluk Beluk dan Pengertian Podcast yang Perlu Kamu Tahu

article

Sudah tahu apa yang dimaksud dengan podcast? Yuk kita bahas lebih dalam pengertiannya di sini!

Definisi Podcast – Salah satu cara paling asyik buat bersantai dan mengisi waktu luang adalah mendengarkan podcast atau yang dalam bahasa Indonesia disebut dengan siniar. Podcast sendiri akhir-akhir ini semakin populer. Banyak sekali konten kreator Indonesia yang mulai membuat program-program menarik melalui podcast. 

Karena sifatnya yang menghibur dan praktis buat dinikmati, gak heran podcast saat ini makin digandrungi oleh masyarakat khususnya anak muda di Indonesia. Ngomong-ngomong soal podcast, sejauh manakah kamu tahu soal definisi podcast? Yuk kita bahas lebih dalam pengertian podcast di artikel ini!

Apa itu podcast? Apakah sama dengan radio?

Pengertian podcast sendiri adalah sebuah pertunjukan dalam bentuk audio digital. Program dalam podcast pada umumnya ditayangkan dalam beberapa episode dan dengan intensitas penayangan tertentu. Apakah podcast sama dengan radio? Jawabannya adalah serupa tapi sama. Meski sama-sama menyuguhkan program atau acara berbentuk audio file, format, gaya, produksi hingga pengemasan podcast cukup berbeda dengan radio. 

Perbedaan paling mencolok dan membuat podcast lebih unggul dari pada program radio adalah sifatnya yang on demand, sehingga kamu bisa mendengarkan podcast kapan saja, di mana saja, dan bisa mendengarkannya berulang kali karena gak tergantung dengan jam siar tertentu. Kalau kamu suka dengan sebuah program podcast, kamu bisa subscribe dan tinggal duduk manis mendengarkannya kapanpun kamu mau tanpa harus takut buruknya kualitas siaran gara-gara gelombang frekuensi yang timbul tenggelam. 

Bagaimana cara mendengarkan podcast yang asyik dan gratis?

Cara mendengarkan podcast saat ini sudah semakin mudah dan praktis. Ada banyak website dan aplikasi penyedia podcast yang berisi program dengan topik yang beragam dan menarik. Bila kamu ingin menikmati podcast-podcast lokal yang mengedukasi, menghibur, bermanfaat, serta tersedia dalam beragam topik maupun format, tentu saja kamu harus punya aplikasi untuk mendengarkan podcast, seperti Noice. Apakah mendengarkan podcast itu berbayar? Tenang saja, karena kamu bisa menikmati semua podcast di Noice secara gratis!

Topik-topik yang dibawakan dalam podcast sangat beragam dan menarik. Gak kalah seru dengan acara-acara televisi, dari yang serius, edukatif, horor dan misteri sampai humor juga ada. Begitu juga di Noice, ada banyak sekali pilihan podcast populer dengan topik seru dan menarik yang bisa nemenin kamu saat lagi santai maupun saat di perjalanan biar gak bosan.

Beberapa contoh podcast menarik di Noice yang patut kamu dengerin di antaranya seperti Dear Jerome yang dibawakan oleh Jerome Polin, Onad Hesti Meet Everybody milik Onadio Leonardo dan Hesti Purwadinata yang topik obrolannya random tapi sangat seru buat didengerin, lalu ada juga podcast yang selalu sukses mengundang gelak tawa pendengar yang dibawakan oleh Vincent Rompies, Desta, dan Andre Taulany yang berjudul Trio Kurnia, dan juga ada siniar teranyar dari Deddy Corbuzier yang berjudul Deddy Issues yang edukatif dan inspiratif.

Bagaimana cara membuat podcast sendiri?

Saat ini podcast memang sedang populer. Banyaknya artis, influencer hingga content creator yang mulai membuat program podcastnya sendiri, sehingga menginspirasi banyak orang untuk mulai menciptakan podcastnya sendiri. Kabar baiknya, di Noice kamu gak hanya bisa dengerin podcast aja, tapi kamu juga bisa bikin dan unggah podcast milikmu sendiri. Caranya simpel banget, karena kamu cukup bergabung menjadi kreator audio dan mengunggah podcastmu melalui website studio.noice.id.

Bagi seorang pemula yang baru pertama kalinya ingin membuat podcast sendiri, mungkin bingung harus bagaimana memulainya. Tenang saja, salah satu keunggulan podcast sehingga banyak orang yang beralih menggunakannya adalah karena kepraktisan dan fleksibilitasnya.

Lalu, apa saja yang dibutuhkan dalam membuat podcast? Pada dasarnya, gak ada patokan dan kriteria tertentu tentang bagaimana gaya, format, dan standar produksinya. Selain itu juga gak ada aturan khusus berapa lama durasi dan frekuensi tayang sebuah podcast. Semuanya bebas dan tergantung dari keinginan dan tujuanmu dalam membuat podcast. 

Perlu kamu ketahui juga bahwa selain topik, tipe konten podcast juga beragam. Beberapa contoh tipe siniar yang familiar kita dengarkan adalah interview podcast, monolog podcast, conversational podcast, non-fiction storytelling podcast, theater podcast, dan repurposed content podcast.

Apa sih manfaat dan tujuan dari sebuah podcast? 

Ada banyak fungsi dan tujuan dari sebuah siniar. Namun yang paling utama adalah sebagai tempat untuk mencari hiburan sekaligus informasi. Sama seperti radio dan televisi, hanya saja podcast dinilai lebih praktis dan topik-topiknya lebih relevan dengan anak muda saat ini. 

Orang-orang yang telah menjadi pendengar podcast dan memutuskan untuk subscribe sebuah program podcast pada umumnya karena ingin mencari hiburan yang sesuai selera dan minat mereka seperti podcast humor, olahraga, talk show hingga misteri dan horor. 

Gak melulu soal hiburan, podcast juga berfungsi jadi tempat belajar yang bisa memberikan edukasi gratis dan bisa meningkatkan soft dan hard skill. Saat ini ada banyak podcast-podcast yang membahas tentang sejarah, sains, belajar bahasa asing, dan masih banyak lagi. Lebih jauh lagi, podcast saat ini dapat berfungsi sebagai strategi pemasaran khususnya digital marketing yang efektif.

Kehadiran siniar sebagai sebuah platform berbagi informasi dan hiburan telah memberikan banyak manfaat bagi banyak orang di era yang sudah serba digital ini. Praktis dan juga mudah untuk dibuat serta dinikmati. Bila kamu sudah aktif mendengarkan podcast, apakah kamu sudah mulai tertarik untuk membuat podcast sendiri? Sebelum memulai membuat podcast, pastikan kamu sudah punya aplikasi Noice, ya. Yuk download aplikasi Noice di Play Store atau App Store sekarang juga dan bersiaplah menjadi bagian ekosistem kreator audio terbesar di Indonesia.

Published on 8 February 2023